Safari Ramadhan, Bupati Magetan Bersama Forkompimda Kunjungi Desa Pesu Maospati.

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 7 April 2023 - 14:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Magetan, Suprawoto, menyampaikan sambutan kepada jamaah Masjid Nurul Iman, Desa Pesu, Kecamatan Maospati. ( Septian/Jatimnesia).

Bupati Magetan, Suprawoto, menyampaikan sambutan kepada jamaah Masjid Nurul Iman, Desa Pesu, Kecamatan Maospati. ( Septian/Jatimnesia).

MAGETAN [ Jatimnesia.com]- Rombongan Safari Ramadhan Bupati Magetan Suprawoto bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menyambangi Masjid Nurul Iman, Desa Pesu, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, Kamis (6/4).

Masjid Nurul Iman merupakan lokasi pamungkas yang dikunjungi Bupati Suprawoto, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Magetan Sujatno dan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Magetan Muhammad Ridwan dalam rangkaian Safari Ramadhan 1444 Hijriyah/ 2023 Masehi.

” Kali ini di desa Pesu, kami bersama forkopimda ingin silahturahim karena disini belum pernah didatangi, ” kata Suprawoto, Kamis (6/4).

Selain menjalin silaturahmi dengan masyarakat desa Pesu, Safari Ramadhan juga dijadikan wadah untuk menyerap aspirasi masyarakat oleh para pemangku kebijakan yang hadir. ” Secara informal iya, kita sambil ngobrol-ngobrol dan mendengarkan apa yang dirasakan oleh masyarakat, ” jelas Kang Woto sapaan Bupati Magetan.

Hadirnya Suprawoto bersama Forkopimda mendapat sambutan hangat masyarakat desa Pesu. Bupati Magetan mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah desa (Pemdes) Pesu karena sudah diperkenankan berkumpul beribadah bersama. ” Harus saling menjaga, demikian nanti kalau pas hari raya idul fitri, harus patuh pada protokol kesehatan karena banyak pemudik dari luar kota, ” ungkap orang nomor satu di Kabupaten Magetan tersebut.

Baca Juga :  Indonesia Tekuk Vietnam 1 : 0

Ketua DPRD Magetan mengaku jika safari ramadhan sebagai ajang silaturohmi Umaro (pemimpin) dengan masyarakat yang diharapkan semakin meningkatkan hubungan bilateral antara keduanya. ” Melalui Safari Ramadhan Umaro dapat bertemu langsung dengan umat atau masyarakat dengan hasil yang bermanfaat untuk Kabupaten Magetan,” kata Sujatno, Kamis (6/4).

Dijelaskan Sujatno, melalui silaturahmi tersebut masyarakat dapat menyampaikan aspirasi langsung kepada pemangku kebijakan yang hadir dalam Safari Ramadhan baik Eksekutif, Legislatif maupun Yudikatif. ” Alhamdulilah, melalui kegiatan ini juga kami dapat menerima aspirasi langsung dari masyarakat,” beber Ketua DPRD Magetan.

Baca Juga :  Maturnuwun Polisi Baik Polres Magetan.

Ketua Takmir Masjid Nurul Iman, Ancoko (60), mengaku berterima kasih dengan kehadiran Bupati Magetan Suprawoto, Ketua DPRD Magetan Sujatno bersama  Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan serta pejabat lain dilingkup Pemkab Magetan.

Diharapkan kehadiran para pemimpin dilingkup Pemkab Magetan ini dapat memberikan manfaat untuk warga desa Pesu Kecamatan Maospati. ” Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Bupati Magetan bersama Ketua Dewan juga bapak Kapolres Magetan di masjid kami, semoga ini membawa keberkahan untuk semua masyarakat desa Pesu,” ungkap Ancoko.

Sebagai informasi, dalam safari ramadhan tersebut juga disalurkan sejumlah bantuan untuk masyarakat dari Pemkab Magetan berupa beras zakat fitrah serta bantuan lainya. Sambutan warga Pesu juga meriah dengan kehadiran para pemangku kebijakan tersebut. (*)

Berita Terkait

Di Magetan, Kades dan Perangkat Bisa Dapat THR Pakai APBDes.
THR ASN Dan Anggota DPRD Magetan Cair, Pegawai Non ASN Tidak Dapat.
Nama dr Wisnu Herlambang Mencuat, Disebut Cocok Jadi Wabup Magetan.
Polresta Blitar Gerebek Jaringan Prostitusi Online.
Perolehan Kursi DPRD. KPU Magetan : Tunggu Kabar BRPK Dari MK.
Bupati Blitar Motivasi Ribuan Guru SD dan TK.
Terus Dibantai Indonesia, Vietnam Pecat Philippe Troussier.
Vietnam Digebuk Indonesia 3:0 Dikandang Sendiri.
Berita ini 49 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 28 Maret 2024 - 23:32 WIB

Di Magetan, Kades dan Perangkat Bisa Dapat THR Pakai APBDes.

Kamis, 28 Maret 2024 - 23:18 WIB

THR ASN Dan Anggota DPRD Magetan Cair, Pegawai Non ASN Tidak Dapat.

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:05 WIB

Nama dr Wisnu Herlambang Mencuat, Disebut Cocok Jadi Wabup Magetan.

Kamis, 28 Maret 2024 - 04:05 WIB

Polresta Blitar Gerebek Jaringan Prostitusi Online.

Rabu, 27 Maret 2024 - 20:42 WIB

Perolehan Kursi DPRD. KPU Magetan : Tunggu Kabar BRPK Dari MK.

Rabu, 27 Maret 2024 - 09:37 WIB

Terus Dibantai Indonesia, Vietnam Pecat Philippe Troussier.

Selasa, 26 Maret 2024 - 22:36 WIB

Vietnam Digebuk Indonesia 3:0 Dikandang Sendiri.

Selasa, 26 Maret 2024 - 19:34 WIB

Gol Cepat, Indonesia Unggul Vs Vietnam 2 : 0

Berita Terbaru

Eko Muryanto, Kepala Dinas PMD Magetan. ( Ist/Jatimnesia/Magetan).

Berita Update

Di Magetan, Kades dan Perangkat Bisa Dapat THR Pakai APBDes.

Kamis, 28 Mar 2024 - 23:32 WIB

Pers Rilis Polres Blitar Kota. ( Dyan/Blitar)

Berita Update

Polresta Blitar Gerebek Jaringan Prostitusi Online.

Kamis, 28 Mar 2024 - 04:05 WIB

Ketua KPU Magetan Fahrudin. [ Joko Nugroho/Magetan]

Berita Update

Perolehan Kursi DPRD. KPU Magetan : Tunggu Kabar BRPK Dari MK.

Rabu, 27 Mar 2024 - 20:42 WIB