Sujatno Macung Bupati Magetan, Caleg PDIP Ketiban Durian Runtuh.

Avatar photo

- Redaksi

Minggu, 9 Juni 2024 - 19:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua KPU Magetan Fahrudin. [ Joko Nugroho/Magetan]

Ketua KPU Magetan Fahrudin. [ Joko Nugroho/Magetan]

MAGETAN [ Jatimnesia.com] – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Magetan terpilih periode 2024-2029 Sujatno mengikuti penjaringan bakal calon bupati (Bacabup) Magetan disejumlah Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Magetan.

Andai kelak politisi PDI Perjuangan tersebut mengantongi rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) sejumlah Parpol yang telah didaftari, Sujatno wajib mengundurkan diri sebagai anggota DPRD Magetan terpilih paska ditetapkan sebagai peserta Pemilukada Magetan 27 November 2024.

Aturan yang harus dipatuhi Sujatno tersebut sesuai Undang – Undang (UU) Nomor 10 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015 Tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 Tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, Dan Walikota Menjadi Undang-Undang.

Baca Juga :  Gaji 13 ASN Pacitan Siap Dicairkan.

Disebutkan pada Pasal 7 ayat (2) huruf (s) ; menyatakan secara tertulis pengunduran diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat, anggota Dewan Perwakilan Daerah, dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah sejak ditetapkan sebagai pasangan calon peserta Pemilihan.

Paska Sujatno mundur tertulis sebagai anggota DPRD Magetan periode 2024-2029 setelah dilantik 23 Agustus 2024,dipastikan posisi Sujatno akan diisi oleh Calon Legislatif (Caleg) PDI Perjuangan dari Daerah Pemilihan (Dapil) Magetan 4 melalui skema Pergantian Antar Waktu (PAW).

Baca Juga :  Magetan DBHCHT Rp 34,840 Miliar, 6 OPD Kecipratan.

Ketua KPU Magetan Fahrudin mengaku belum dapat merinci nama Caleg PDI Perjuangan yang akan menggantikan kursi Sujatno tersebut.

” Untuk PAW harus saya lihat hasil pileg DPRD Karena operatornya kemarin wafat & dimakamkan tadi pagi, kami check & richek dulu ya,” ungkap Fahrudin, Minggu (9/6).

Sebagai informasi, berdasarkan Keputusan KPU Magetan Nomor 1088 Tahun 2024 Tentang Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Magetan dalam Pemilu Tahun 2024, disebutan Sujatno memperoleh suara sah 7041 suara, memuncaki perolehan suara Legislator terpilih lainya di Dapil 4 Magetan.

Berita Terkait

MPP Magetan Kembali Sabet Kategori Layanan Prima Kementerian PAN-RB
Laporan Dugaan Pelanggaran KPPS Lokasi PSU Tak Diregister Bawaslu Magetan.
Bawaslu Magetan Dilapori Bagi – Bagi Sembako Disertai Gambar Paslon.
Blangko e-KTP Magetan Terbatas, Diprediksi Tak Sampai Lebaran.
Pemkab Magetan Merajut Kebersamaan Dengan Safari Ramadhan.
Cetak e-KTP Kembali Ke Dinas Dukcapil dan MPP Magetan.
Prediksi : PSU Magetan Digelar Sabtu 22 Maret 2025.
KPU Magetan Tak Bisa Pastikan Jadwal PSU.

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:21 WIB

Laporan Dugaan Pelanggaran KPPS Lokasi PSU Tak Diregister Bawaslu Magetan.

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:42 WIB

Bawaslu Magetan Dilapori Bagi – Bagi Sembako Disertai Gambar Paslon.

Minggu, 9 Maret 2025 - 22:30 WIB

Blangko e-KTP Magetan Terbatas, Diprediksi Tak Sampai Lebaran.

Jumat, 7 Maret 2025 - 16:26 WIB

Pemkab Magetan Merajut Kebersamaan Dengan Safari Ramadhan.

Kamis, 6 Maret 2025 - 15:17 WIB

Cetak e-KTP Kembali Ke Dinas Dukcapil dan MPP Magetan.

Kamis, 6 Maret 2025 - 05:26 WIB

Prediksi : PSU Magetan Digelar Sabtu 22 Maret 2025.

Senin, 3 Maret 2025 - 21:32 WIB

KPU Magetan Tak Bisa Pastikan Jadwal PSU.

Minggu, 2 Maret 2025 - 21:04 WIB

Anggaran Belanja Pakaian Dinas DPRD Magetan Ratusan Juta Rupiah.

Berita Terbaru

Pembina Sentra Gakkumdu Kabupaten Magetan Medi Santoni.

Hukum & Kriminal

Gakkumdu Dalami Pelanggaran Hukum Pilkada Magetan.

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:05 WIB

Ketua Dewan Pers Dr. Ninik Rahayu.

Breaking news

Dewan Pers Himbau Tak Layani Permintaan THR Atasnamakan Pers.

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:48 WIB

Polres Magetan

Breaking news

Breaking News : Jabatan Kapolres Magetan Berganti.

Kamis, 13 Mar 2025 - 13:31 WIB