PACITAN [ Jatimnesia.com] – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pacitan meminta warga yang ikut tradisi rontek gugah sahur menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat ( Trantibmas).
Masyarakat Pacitan diharapkan bisa menciptakan kerukunan antar warga ketika melaksanakan rontek gugah sahur.
” Kami mengharapkan agar rontek gugah sahur tidak ada tawuran, masyarakat harus mampu meredam gesekan agar tidak mengakibatkan perpecahan,” kata Ketua DPRD Pacitan, Arif Setya Budi, Senin (10/3).
Arif menerangkan, tradisi rontek gugah sahur wajib berjalan tertib dan jangan sampai dibuat ajang tawuran yang bisa menghilangkan nilai seninya.
” Meriah itu mantab, yang penting tidak ada tawuran. Karena rontek itu budaya Pacitan yang sangat terkenal , jadi jangan menodai dengan hal-hal yang tidak baik,” pungkas Arif Setya Budi.
Penulis : Apriyanto